Pencurian Pipa Gas Diduga Jadi Penyebab Ledakan di Medan -->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pencurian Pipa Gas Diduga Jadi Penyebab Ledakan di Medan

| 7:24 PM WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-15T12:24:09Z

pencurian pipa gas
 

Ledakan yang terjadi di Jalan Sisingamangaraja, Kota Medan, Sumatera Utara, pada Senin (15/1/2024) dini hari diduga akibat dari pencurian pipa gas.

"Sekitar pukul dua dini hari kejadiannya. Diduga ada maling mencoba memotong pipa gas PGN (Perusahaan Gas Negara). Setelah dipotong makanya ada kebocoran," kata Andu, kepala lingkungan lokasi ledakan pipa gas, Senin.

Terduga pencuri pipa yang memicu ledakan menjadi korban. Orang itu sudah dibawa ke rumah sakit. 

Sebanyak empat bangunan dilaporkan rusak akibat ledakan tersebut.

PT PGN Medan sudah menurunkan tim untuk menginvestigasi lebih lanjut penyebab ledakan.

"Saat ini, PGN bersama aparat sedang melakukan investigasi untuk mengetahui penyebab insiden yang berada di dekat infrastruktur gas PGN," kata Area Head PT PGN Medan, Saeful Hadi.

Meski ada ledakan, penyaluran gas kepada pelanggan dipastikan tetap berjalan normal.

Setelah ledakan terjadi, Tim Gegana Brimob Kepolisian Daerah Sumatera Utara juga datang ke lokasi untuk melakukan strerilisasi.

"Untuk masalah hasilnya kita menunggu labfor yang bisa nanti menjelaskan penyebab terjadinya ledakan," kata Kapolresta Medan, Kombes Teddy Jhon Sahala Marbun.

Dari pemeriksaan awal, ledakan tersebut dari pipa gas yang bocor akibat diduga adanya aksi pencurian.

copas dari https://medan.kompas.com/read/2024/01/15/174520278/pencurian-pipa-gas-diduga-jadi-penyebab-ledakan-di-medan

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update